🔴

Minggu, 25 Agustus 2024

Danramil 03 Mandau Tutup Turnamen Domino, Ayam Bangkok Sabet Juara I

Danramil 03 Mandau Tutup Turnamen Domino, Ayam Bangkok Sabet Juara I

JOURNALISTONDUTY.COM, DURI – Danramil 03 Mandau, Kapten Arh. Jemirianto secara resmi menutup pertarungan panjang turnamen Domino yang telah digelar sejak beberapa waktu lalu. Penutupan acara itu berlangsung khidmat dan dihadiri Kapolsek Mandau Kompol Hairul Hidayat, Ketua Karang Taruna kecamatan Mandau Robby Ardi dan seluruh peserta maupun tim, Minggu (25/8).

Penutupan turnament domino tajaan Danramil 03 Mandau lewat gawean Kodim 0303 dan Forkopimda Bengkalis ini digelar sempena memperebutkan Bupati Cup guna memeriahkan momentum HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun 2024.

Dalam turnamen ini, terdata sebanyak 256 tim mendaftarkan diri dan bertanding sengit. Hingga kemudian, tim Ayam Bangkok berhasil sabet juara I, RR3 duduki runner up, RR4 duduki posisi ketiga dan tim Zamrud.

Dalam kata sambutan sekaligus menutup acara tersebut, Kapten Jemi mengatakan bahwa acara tersebut ditujukan untuk menyemarakkan momentum ulang tahun kemerdekaan RI sembari menambah harmonis silahturahmi lintas sektoral hingga masyarakat binaan Koramil 03 Mandau.

“Semoga dengan ini semangat kebersamaan dan silahturahmi kita tetap terjaga dengan baik. Dan kita berharap iven seperti ini dapat terus terlaksana dan mendapat dukungan penuh dari setiap pihak agar keberlanjutannya tetap terajut sebagai wujud semangat kita dalam menjaga sinergitas,” kata Danramil.

Acara berlamgsung tertib, seluruh pemenang sumrimgah terima hadiah, termasuk para pemain yang juga memenangkan sejumlah hadiah undian nan membuat perhelatan adu batu tersebut kian semarak. (Bres)




Lihat Lainnya :


TrendingTopic :
© Copyright 2024 | Journalist On Duty