🔴

Selasa, 31 Oktober 2023

BKMT Mandau Serahkan Donasi Ratusan Juta Untuk Rakyat Palestina

BKMT Mandau Serahkan Donasi Ratusan Juta Untuk Rakyat Palestina

JOURNALISTONDUTY.COM, MANDAU - Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) se-Kecamatan Mandau menyerahkan donasi untuk rakyat Palestina yang menjadi korban serangan tentara Zionis Yahudi sebagai bentuk kepedulian sesama umat manusia. 

Ketua BKMT Mandau, Hj. Ermayulis Imran mengatakan penyerahan donasi untuk rakyat Palestina dilakukan di Masjid Assalam jalan Hangtuah, Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis-Riau. Jum'at (27/10/2023) kemarin.

“Kami BKMT Mandau menyerah donasi untuk rakyat Palestina dan doa bersama untuk keselamatan Masjidil Aqsha dan Rakyat Palestina, semoga apa yang dilakukan oleh BKMT Mandau dapat membantu dan meringankan beban rakyat Palestina,” katanya. 

Ketua BKMT Mandau, Hj. Ermayulis Imran  mengungkapkan, donasi untuk rakyat Palestina ini dari Ibu-ibu Permata, Ibu-ibu Mata, Jamaah Masjid dan Musholla se-Kecamatan Mandau di manapun berada itu. Donasi disalurkan melalui KNRP RIAU Cabang Kecamatan Mandau bersama Ustadz Fardas sebesar Rp. 168 450 000.

“Sudah banyak warga Palestina yang menjadi korban serangan tentara Zionis Yahudi. Makanya, BKMT Mandau meminta segenap Islam bersatu membantu mereka sesuai kemampuan yang dimilikinya. Sekecil apapun sumbangan anda sangat berarti bagi saudara se-muslin di Palestina,” terangnya. 

Selain itu, BKMT Mandau ikut serta melakukan orasi masyarakat Duri peduli rakyat Palestina di lapangan Pokok Jengkol Kota Duri. Minggu (29/10/2023) pagi.

“Ini sebagai bentuk protes kami atas serangan tentara Zionis Yahudi ke Palestina yang menyebabkan banyak warga sipil menjadi korban,” ungkapnya. (Brt)

Lihat Lainnya :


TrendingTopic :
© Copyright 2024 | Journalist On Duty